Taipei, 31 Okt. (CNA) Mata Taifun Kong-rey mendarat di Desa Chenggong, Kabupaten Taitung di Taiwan timur pada pukul 1.40 siang Kamis, menurut Direktorat Jenderal Cuaca Pusat (CWA).
Taifun tersebut -- yang pertama dalam sejarah Taiwan yang mendarat setelah pertengahan Oktober -- bergerak 21 kilometer per jam ke arah utara-barat laut saat mendarat, data CWA menunjukkan.
Taifun yang bergerak cepat ini membawa angin berkelanjutan maksimum 184 km/jam, dengan embusan angin kencang hingga 227 km/jam, data CWA menunjukkan.
Seluruh Taiwan juga berada di bawah peringatan angin kencang, sementara embusan angin kencang level 14 atau lebih pada Skala Beaufort (149-165 km/jam) diperkirakan melanda Taitung, Hualien, dan Penghu, kata CWA.
Angin kencang dan hujan deras yang dibawa taifun tersebut telah melukai 27 orang, Pusat Operasi Darurat Pusat (CEOC) menyampaikan, menambahkan bahwa sedang dilakukan upaya untuk menghubungi dua turis Ceko yang hilang di Taman Nasional Taroko.
Sementara itu, listrik padam di sekitar 96.000 rumah tangga hingga pukul 1 siang, termasuk lebih dari 23.000 di Taitung dan lebih dari 14.000 masing-masing di Hualien, New Taipei, dan Kabupaten Chiayi, menurut Taiwan Power Company.
CWA mengatakan mereka memperkirakan mata taifun akan menjauh dari pantai barat Taiwan pada sekitar malam hari, diikuti pinggiran luar badai pada Jumat pagi.
Pada Kamis siang, CWA mengeluarkan peringatan hujan sangat ekstrem untuk Yilan, Hualien, Taitung, serta pegunungan di Taichung dan Kabupaten Hsinchu, memperingatkan turunnya hujan melebihi 500 milimeter dalam 24 jam.
CWA juga mengeluarkan peringatan hujan ekstrem untuk Keelung, Taipei, New Taipei, pegunungan di Nantou, dan dataran di Yilan, yang berarti wilayah-wilayah tersebut akan dilanda hujan 350 milimeter dalam 24 jam atau 200 mm dalam 3 jam.
Peringatan hujan sangat lebat dikeluarkan untuk Orchid Island, Green Island, Taoyuan, serta pegunungan di Miaoli, Kaohsiung, dan Pingtung, sementara peringatan hujan lebat berlaku untuk Yunlin, Chiayi, Tainan, serta dataran di Kabupaten Hsinchu, Kaohsiung, dan Pingtung.
CWA mendefinisikan hujan sangat lebat sebagai lebih dari 200 mm curah hujan dalam 24 jam atau 100 mm dalam 3 jam, sementara hujan lebat didefinisikan sebagai setidaknya 80 mm curah hujan dalam 24 jam atau 40 mm dalam 3 jam.
Peringatan hujan ini berlaku hingga Jumat pagi, CWA menyampaikan.
Di sisi lain, pada siang hari, CWA juga mengirimkan peringatan melalui pesan singkat kepada warga di Taitung dan Hualien, memperingatkan di wilayah-wilayah tersebut sedang terjadi hujan petir atau lebat dan mengimbau warga untuk waspada dan berhati-hati.