Taipei, 5 Jan. (CNA) Kementerian Urusan Digital (MODA) mengatakan pada Minggu (4/1) bahwa citra satelit dari rumah dan tempat kerja Legislator Partai Progresif Demokratik (DPP) Puma Shen (沈伯洋) telah dihapus dari platform media sosial.
Gambar satelit tersebut awalnya diposting oleh seorang pengguna Weibo asal Tiongkok pada Kamis dan disertai ancaman untuk menangkap legislator Taiwan tersebut atas tuduhan "pemisahan diri." Postingan tersebut kemudian disebarluaskan oleh media Tiongkok termasuk Straits Today (今日海峽) dan Straits Headlines (兩岸頭條), yang berafiliasi dengan Taiwan.cn yang dikelola negara.
MODA mengecam apa yang mereka sebut sebagai "pemaksaan digital" oleh media pemerintah Tiongkok, menuduh mereka dengan sengaja mengekspos rumah dan tempat kerja seorang legislator Taiwan di platform seperti Facebook dan YouTube.
Kementerian mengatakan pihaknya segera meminta operator platform untuk menangani postingan tersebut, menambahkan bahwa Meta dan Google melaporkan pada Minggu bahwa semua postingan terkait, termasuk gambar, teks, dan video, telah dihapus.
MODA mengatakan penggunaan media sosial untuk secara terbuka mengancam seorang legislator di negara demokratis telah melewati batas yang jelas, dan mendesak operator platform untuk menegakkan tanggung jawab sosial mereka dengan melindungi hak asasi digital dan nilai-nilai demokrasi.
Pada akhir Oktober tahun lalu, Biro Keamanan Publik Kota Chongqing memasukkan Shen dalam daftar "buronan" dalam penyelidikan atas dugaan "kegiatan kriminal pemisahan diri."
Pada 19 November, sebuah komite legislatif Taiwan mengesahkan mosi yang mengecam penyelidikan kriminal terhadap Shen.
Selesai/IF