Paris, 26 Juli (CNA) Pebulu tangkis Taiwan Tai Tzu-ying (戴資穎) dan penari breakdance Sun Chen (孫振) membawa bendera untuk Tim Taiwan (bertanding dengan nama "Chinese Taipei") pada upacara pembukaan Olimpiade yang diadakan di Paris pada hari Jumat (26/7) waktu setempat.
Mereka ditemani oleh 37 atlet dan staf pelatih Taiwan di atas perahu yang berlayar sejauh enam kilometer di Sungai Seine, menandai pertama kalinya dalam sejarah Olimpiade acara tersebut tidak berlangsung di stadion.
Perahu tersebut, yang ke-74 yang berlayar dalam upacara pembukaan, juga membawa delegasi negara dari Tajikistan, Tanzania dan Tchad.
"[Saya rasa] kita tidak perlu membawa benderanya sepanjang jalan. Itu akan membuat tangan kita lelah," canda Sun dalam wawancara dengan CNA.
Ditanya untuk mengomentari "Misi" terbarunya, Sun mengatakan ini adalah suatu kehormatan besar, mengingat ini adalah pertama kalinya breakdance ditampilkan sebagai olahraga.
"Banyak orang yang lebih berpengalaman daripada saya, dan saya hanya pemula di Olimpiade, jadi ini pasti suatu kehormatan," kata Sun.
Sun, yang juga dikenal sebagai B-Boy Quake, adalah salah satu dari 21 atlet Taiwan yang melakukan debut Olimpiade mereka di Paris.
Tim Taiwan terdiri dari 60 atlet dalam 16 cabang olah raga. Medali pertama negara tersebut bisa diraih pada Sabtu malam (waktu Paris) dari judoka Yang Yung-wei (楊勇緯), atlet unggulan satu-satunya tim ini di Paris, yang memenangkan medali perak di Tokyo pada tahun 2021.